CARA MENGGUNAKAN FILLET PADA OBJEK SOLID 3D
Cara Fillet pada objek tiga dimensi - Sebenarnya tidak ada perbedaan yang mencolok dengan fillet pada objek dua dimensi. Letak perbedaannya cuma pada pemilihan objek yang akan difillet, kalo dua dimensi kita harus memilih dua garis yang akan disatukan seperti pada tutorial (Baca Juga: Cara menggunakan fillet di autocad) pada postingan sebelumnya (yang saya kenalkan dengan istilah P1 dan P2) sedangkan pada fillet objek tiga dimensi Anda tinggal mengklik tepi dari objek tersebut.
Cara menggunakan Fillet Autocad pada objek solid 3D
Berikut adalah panduan cara menggunakan perintah fillet pada objek solid tiga dimensi 3D di Autocad :
- Buat dua Objek seperti pada gambar menggunakan perintah BOX lalu Gabungkan menggunakan perintah union
- Aktifkan perintah Fillet dengan cara ketik F lalu tekan enter
- Kemudian tentukan panjang Radius dengan cara ketik R lalu tekan enter kemudian masukkan nilai radius, misalnya 30 lalu enter
- Selanjutnya Anda tinggal memilih bagian tepi yang akan di Fillet (lihat pada contoh gambar), Anda boleh memilih lebih dari satu tepi yang akan di fillet
- Untuk mengakhiri, tekan enter.
- Selesai
Cara kerjanya hampir sama dengan fillet pada objek 2 dimensi. Semoga bermanfaat
0 Response to "CARA MENGGUNAKAN FILLET PADA OBJEK SOLID 3D"
Post a Comment